Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Penyegelan 4 Ruangan Gedung DPRD DKI Terkait Ini Loh

Jumat, 01 April 2016 – 15:10 WIB
Penyegelan 4 Ruangan Gedung DPRD DKI Terkait Ini Loh - JPNN.COM
Ilustrasi. Foto: Dok JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyegel empat ruangan di Gedung DPRD DKI, Jakarta, Kamis (31/3). Menurut Sekretaris Dewan DPRD DKI, Muhammad Yuliadi, penyegelan dilakukan beberapa saat setelah ada anggota DPRD DKI yang diamankan melalui operasi tangkap tangan.

Yuliadi menyatakan, ada tiga petugas KPK yang datang sekitar pukul 20.00 WIB. Mereka memohon izin untuk menyegel empat ruangan di gedung DPRD DKI.

"Informasinya, penyegelan ini terkait pembahasan Raperda yang sedang dibahas, hanya belum dijelaskan spesifik yang mana," kata Yuliadi, Jumat (1/4).

Yuliadi menjelaskan, DPRD DKI saat ini tengah menyusun beberapa raperda, yakni‎ Raperda tentang Rencana Zonasi Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil DKI Jakarta, Raperda Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta, dan Raperda Kawasan Tanpa Rokok. 

Untuk ruangan yang disegel, Yuliadi belum bisa memastikan kapan segel akan dibuka. Ia pun tidak tahu apakah KPK akan melakukan penggeledahan di empat ruangan tersebut.

Meski ruangan disegel, Yuliadi meminta para pegawai agar tetap bekerja seperti biasa. Pihaknya meminta Biro Umum untuk mengirimkan orang menjaga ruangan yang masih disegel.

"Agar tetap steril," ungkap Yuliadi.‎(gil/jpnn)

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close