Penyekatan Dilakukan, Mahasiswa yang Mau Demo Bisa Lolos Enggak ya?
jpnn.com, TANGERANG - Aparat kepolisian melakukan antisipasi menghadapi rencana aksi unjuk rasa mahasiswa di Jakarta, Senin (11/4).
Penyekatan pun dilakukan di sejumlah titik, antara lain pada perbatasan wilayah Tangerang, Banten dengan DKI Jakarta.
"Besok akan dilaksanakan aksi unjuk rasa oleh beberapa elemen mahasiswa maupun elemen lain."
"Kami sebagai daerah penyangga harus siap memberikan pelayanan pengamanan dengan pendekatan yang humanis."
"Tidak kontra-produktif dan komunikatif, jangan sampai terpancing dan terprovokasi," ujar Kapolresta Tangerang Kombes Pol Zain Dwi Nugroho di Tangerang.
Dia menyatakan hal itu seusai melakukan apel persiapan pengamanan aksi unjuk rasa di Lapangan Gedung Presisi, Mapolresta Tangerang, Minggu (10/4).
Kombes Pol Zain, penyekatan bakal dilakukan antara lain di gerbang tol, perbatasan-perbatasan wilayah maupun stasiun kereta api.
Aparat juga akan melakukan pengecekan terhadap kendaraan yang akan melintas, guna mengantisipasi adanya hal-hal tidak diinginkan.