Perampok Ditangkap di Rumah Istri Muda
"Saya yang pulang pertama, ini rumah milik kakak saya, pas pulang ke sini pintunya sudah kebuka, kemudian lihat ke dalam rumah lemari sudah pada berantakan, sama kamar belakangnya pun berantakan. Kemudian dilihat uang Rp 4 juta sama handphone Oppo sudah tidak ada," tuturnya.
Ia menambahkan, rumah orang tuanya pun yang berada bersebelahan turut dibobol pencuri. Pelaku masuk melalui pintu belakang dengan cara membobolnya dengan mencongkel.
"Kelihatan dari CCTV, dia (pencuri) terlihat ngobrol dulu dengan seseorang yang memakai kaos putih. Sepertinya mengenal situasi di dalam rumah, apa mungkin dua orang atau tiga orang, saya tidak tahu. Tapi dilihat dari CCTV, satu orang yang masuk sama satu orang lagi yang memakai kaos putih yang diajak ngobrol. Lemari semua diacak-acak, sepertinya dia tahu. Total kerugian Rp 130 juta dari 2 rumah," katanya. (use/din)