Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Peran Keluarga Cegah Bunuh Diri

Kamis, 20 Juni 2013 – 00:13 WIB
Peran Keluarga Cegah Bunuh Diri - JPNN.COM
BANDARLAMPUNG – Seminggu terakhir, kasus bunuh diri atau percobaan bunuh diri marak terjadi. Catatan Radar Lampung (Grup JPNN), mulai 11–18 Juni 2013 terjadi lima kasus . Mengapa hal ini terjadi?

Kasatbinmas Polresta Bandarlampung Kompol Syahrudin Lubis menuturkan, hal itu terjadi lantaran kurangnya iman. Kebanyakan manusia sekarang ini hanya memikirkan dunia, tidak menyeimbangkannya dengan akhirat. ”Menyebabkan mereka mudah mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri,” katanya, Rabu (19/6).

Padahal, terus dia, setiap manusia pada dasarnya memiliki keyakinan akan dirinya sendiri dan juga Sang Pencipta. Upaya mempertebal iman bisa melalui ibadah salat, puasa, sedekah, dan menghindari perbuatan yang dilarang Sang Pencipta.

Selama ini dari Satbinmas Polresta Bandarlampung telah melakukan sosialisasi di kelurahan terkait aspek kriminalitas dan tindakan sia-sia. Ia berjanji meningkatkan upaya itu dengan menggandeng dai-dai.

BANDARLAMPUNG – Seminggu terakhir, kasus bunuh diri atau percobaan bunuh diri marak terjadi. Catatan Radar Lampung (Grup JPNN), mulai 11–18

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close