Perbaikan Jalur Pantura Selesai H-10 Lebaran
Rabu, 03 Juli 2013 – 05:29 WIB
Saat ini ruas pantura Jawa dilalui 40 ribu kendaraan per hari. Padahal, kapasitas normalnya hanya 25 ribu kendaraan per hari. Selain itu, kendaraan yang melintasi pantura didominasi kendaraan pengangkut bertonase besar.
Karena itu, jalur yang menghubungkan Banten hingga Banyuwangi itu lebih cepat rusak dibanding jalan nasional lainnya. Selain pantura, jalus jalan nasional yang menjadi konsentrasi PU adalah jalan lintas selatan dan jalan lintas tengah Jawa.
Totalnya, jalur yang menjadi perhatian PU di Jawa sepanjang 3.508 kilometer, diluar 668 kilometer jalan tol, dan 2.230 kilometer jalan alternatif. Untuk perbaikan dan perawatan jalan di kawasan pantura, tahun ini PU memperoleh anggaran Rp 1,2 triliun, atau naik Rp 100 miliar dibanding 2012. "Anggaran perbaikan jalan nasional tahun ini Rp 30 triliun," terang Djoko.