Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Percepat Penetrasi Produk Asuransi

Jumat, 17 Oktober 2008 – 07:58 WIB
Percepat Penetrasi Produk Asuransi - JPNN.COM
Dia optimistis, asuransi syariah akan lebih berkembang, bukan hanya menyasar nasabah ideologis. Tapi, juga nasabah-nasabah dengan karakteristik beragam. "Syariah itu bukan masalah surga-neraka, tapi masalah sistem. Kalau konvensional itu membeli risiko, syariah membagi risiko," jelasnya.

Premi industri asuransi umum syariah meningkat 41 persen pada tahun lalu, menjadi Rp 269,6 miliar. Asetnya tumbuh 41 persen menjadi Rp 388,6 miliar. Premi asuransi syariah menyumang 1,5 persen terhadap industri asuransi nasional.

Kepala Biro Perasuransian Bapepam-LK Isa Rachmatarwata mengatakan, pasar asuransi 2009 masih dimungkinkan meningkat karena minimnya pangsa selama ini. Sehingga, ruangnya masih sangat lebar. "Ada peluang agar asuransi ini menjadi fesyen, tren di masyarakat." "Banyak perusahaan asuransi yang mulai menerapkan strategi jitu, seperti bancassurance. Ini signifikan mendongkrak pasar," sambungnya.

Meski kontribusi premi terhadap GDP masih sangat minim, dia meminta agar tidak melulu melihat premi sebagai paramater. "Nilai tanggungannya tentu jauh lebih besar daripada premi. Itu yang seharusnya dilihat, bahwa berbagai risiko usaha ditanggung asuransi." Hal itu membuktikan sumbangan industri ini bagi perekonomian tidak dapat diabaikan. (eri/fan)

JAKARTA - Di tengah gejolak krisis finansial, para pelaku industri asuransi tetap yakin prospek bisnisnya cerah. Ketua Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News