Perempuan Cantik di Bandung Tewas Dihabisi Suaminya, Mayatnya di Belakang Rumah
Jumat, 02 Agustus 2024 – 16:06 WIB

Para pelaku pembunuhan berencana seorang wanita di Pacet, Kabupaten Bandung saat dihadirkan dalam konferensi pers di Mapolresta Bandung, Jumat (2/8/2024). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com
jpnn.com, BANDUNG - Seorang perempuan berinisial IN (24) menjadi korban pembunuhan keji suaminya di Desa Pangauban, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung.
IN tewas dibunuh suaminya sendiri, Asep Saepudin (23), yang menggunakan golok dan menancapkannya ke bagian leher korban.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan terungkapnya pembunuhan itu berawal dari laporan kehilangan anggota keluarga korban pada 28 Juli 2024.