Peringkat Indonesia Klasemen Sementara Grup C setelah Bahrain vs Australia Imbang
Bahrain tersentak. Mereka terus menekan pertahanan Australia untuk mencetak gol. Namun, Australia perlahan-lahan menguasai pertandingan.
Tidak ada gol lagi yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Australia memegang kendali 1-0.
Pada babak kedua Australia nyaris mencetak gol kedua pada menit ke-61.
Sayang sepakan salah satu pemainnya membentur mistar gawang Bahrain.
Setelah itu dalam kurun tiga menit Bahrain membalikkan keunggulan berkat dua gol Mahdi Abduljabbar.
Gol pertama terjadi pada menit ke-75 ketika sepakan jarak jauh Mahdi gagal dihentinan kiper Australia yang sudah terlanjur keluar dari gawangnya.
Australia kembali kebobolan gol pada menit ke-78. Mahdi mencetak gol keduanya setelah memanfaatkan bola pantulan yang membentur mistar gawang.
Mahdi yang tidak terkawal langsung mencepoloskan bola ke dalam gawang. Bahrain pun berbalik unggul 2-1.