Perkuat Keabsahan, KNPI Kubu Doli Safari di Senayan
Selasa, 05 Juli 2011 – 04:40 WIB
JAKARTA - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) pimpinan Ahmad Doli Kurnia terus mendatangi berbagai pihak untuk menyerahkan rekomendasi hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) KNPI di Ternate, beberapa waktu lalu. Bersama sejumlah Ketua DPD KNPI, Doli juga bermaksud memperkuat dan mempersolid KNPI pascaputusan pengadilan yang memenangkan KNPI hasil Kongres Ancol. Senin (4/6), Doli dan para ketua KNPI di daerah mendatangi gedung DPR di Senayan, Jakarta guna menemui pimpinan Komisi X DPR yang membidangi kepemudaan, Komisi III yang membidangi hukum, serta Badan Kehormatan (BK) DPR. "Kami meminta agar Komisi X dapat meminta Menpora bersikap tegas dengan bersandar pada nilai-nilai, kebenaran, yaitu putusan atas dasar AD/ART yg dikuatkan oleh Keputusan PN Jaksel," kata Ketua DPD KNPI Sulsel, Jamaludin di gedung DPR.
Hanya saja, delegasi KNPI itu kesulitan bertemu pimpinan Komisi III DPR. Ketua KNPI Kepri, Bertho Isaac Doko mensinyalir ada indikasi upaya-upaya dari Azis Syamsuddin agar KNPI di bawah Doli tidak bisa bertemu dengan Komisi III DPR. "Karena dia (Azis) pimpinan di situ," ujar Bertho.
Sedangkan Ketua DPD KNPI Sulteng, Yahdi, menyatakan bahwa kedatangan mereka ke DPR sekaligus mengadukan Azis Syamsuddin ke BK DPR. "Karena Saudara Aziz telah melakukan pelanggaran kode etik sebagai pejabat negara (anggota DPR), apalagi sebagai pimpinan Komisi III yang membidangi hukum," ujar Yahdi.
JAKARTA - Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) pimpinan Ahmad Doli Kurnia terus mendatangi berbagai pihak untuk menyerahkan rekomendasi hasil
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Humaniora
Program Upland Kementan Diharapkan Bisa Perkuat Ketahanan Pangan
Minggu, 24 November 2024 – 15:53 WIB - Humaniora
Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar, Yayan: Hadiahnya Luar Biasa, ya
Minggu, 24 November 2024 – 15:52 WIB - Hukum
Pak Gubernur Ini Menjadi Salah Satu yang Diamankan KPK, Kasusnya Diduga Pungutan Pilkada
Minggu, 24 November 2024 – 15:15 WIB - Nasional
Warga Diimbau Waspada, Gunung Lewotobi Kembali Erupsi
Minggu, 24 November 2024 – 14:53 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Periksa Cagub Bengkulu Menjelang Masa Tenang, KPK Disebut Terima Orderan
Minggu, 24 November 2024 – 12:35 WIB - Bulutangkis
Final China Masters 2024 Dibuka dengan Dramatis, 93 Menit
Minggu, 24 November 2024 – 14:32 WIB - Politik
Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
Minggu, 24 November 2024 – 13:37 WIB - Jabar Terkini
BPBD: 2.014 Rumah Terendam, 12.250 Kepala Keluarga Terdampak Banjir di Kabupaten Bandung
Minggu, 24 November 2024 – 14:30 WIB - Bulutangkis
Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!
Minggu, 24 November 2024 – 16:17 WIB