Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Perkuat Sinergi, Bank BJB dan Taspen Jajaki Potensi Kerja Sama Baru

Kamis, 08 Agustus 2019 – 13:46 WIB
Perkuat Sinergi, Bank BJB dan Taspen Jajaki Potensi Kerja Sama Baru - JPNN.COM
PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) mempererat jalinan sinergi bersama PT Taspen (Persero) dengan menjajaki potensi kerja sama baru di berbagai lini bisnis. Foto: Bank BJB

jpnn.com, BANDUNG - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten, Tbk (Bank BJB) mempererat jalinan sinergi bersama PT Taspen (Persero) dengan menjajaki potensi kerja sama baru di berbagai lini bisnis.

Penjajakan potensi ini dilakukan untuk mempererat jalinan kooperasi yang telah dilakukan kedua belah pihak.

Bank BJB sendiri telah menjadi salah satu mitra bank pembayaran pensiun ASN dan jasa perbankan lainnya yang telah berjalan selama ini.

BACA JUGA: Bank BJB Optimalkan Peran BUMDes di Jawa Barat

Beragam potensi kerja sama yang terbilang prospektif ini dipetakan dan dijajaki kedua belah pihak agar bisa memberikan profit satu sama lain.

Bank BJB maupun pihak PT Taspen melihat banyak peluang kerja sama yang berpotensi memberikan jalan untuk penetrasi bisnis badan usaha milik negara tersebut.

"Banyak potensi usaha yang bisa digali untuk dikerjasamakan dan memberi keuntungan bagi Bank BJB dan PT Taspen. Berbagai langkah bisnis yang dilakukan bank bjb selalu didasari semangat dan visi bersinergi untuk membangun negeri," kata Direktur Utama Bank BJB Yuddy Renaldi.

Beberapa kesempatan yang akan dijajaki di antaranya ialah kerja sama layanan pendebitan rekening peserta untuk pembayaran premi asuransi peserta PT Asuransi Jiwa Taspen (Taspen Life) melalui Bank BJB.

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat & Banten Tbk (Bank BJB) mempererat jalinan sinergi bersama PT Taspen (Persero) dengan menjajaki potensi kerja sama baru di berbagai lini bisnis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   Bank BJB