Perlu Resi Gudang Bagi Petani Garam
Jumat, 19 Oktober 2012 – 09:31 WIB
DEMAK – Naik turunnya harga garam di pasaran entah karena dipermainkan oleh tengkulak maupun oleh impor garam, membuat petani garam harus pandai-pandai dalam menyiasati. Beberapa waktu lalu pemerintah memberikan bantuan dengan menggelontorkan PUGAR atau Program Pemberdayaan Usaha Garam Rakyat. Program ini sedikit banyak sudah dapat membantu para petani garam dalam meningkatkan serta memasarkan garam produksi mereka dengan harga yang tinggi. Rencananya, program ini akan kembali digelontorkan oleh pemerintah untuk tahun 2012 ini. Untuk itulah kemarin Dinas kelautan dan perikanan kabupaten Demak mengundang perwakilan kelompok petani garam yang ada di daerah Wedung untuk mengikuti lokakarya.
Dalam kesempatan itu, Heru Budiono selaku ketua PUGAR Demak menyatakan bahwa sudah waktunya petani memiliki resi gudang. Resi gudang ini sangat diperlukan untuk membantu para petani di dalam menjaga harga garam tetap setabil. Resi gudang ini sendiri sebelumnya sudah dipakai para petani untuk menyimpan gabah mereka sewaktu panen raya.
Sebab pada saat panen raya, harga gabah dapat dipastikan akan anjlog yang tentu saja sangat merugikan para petani. Hal yang sama juga terjadi pada para petani garam saat terjadi panen raya. Dimana harga garam dapat dipastikan anjlog saat terjadi penjualan besar-besaran.
DEMAK – Naik turunnya harga garam di pasaran entah karena dipermainkan oleh tengkulak maupun oleh impor garam, membuat petani garam harus pandai-pandai
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Industri
PTPN Group & SGN Launching Gerakan Menuju Swasembada Gula Indonesia
Rabu, 20 November 2024 – 21:10 WIB - Bisnis
Gandeng Perusahaan Kecantikan Terkemuka di Korea, PYFAGROUP Bidik Pasar K-Beauty
Rabu, 20 November 2024 – 20:17 WIB - Bisnis
PGN Perlu Didukung Agar Berlari Kencang Kelola Gas Bumi
Rabu, 20 November 2024 – 19:51 WIB - Bisnis
KAI & BNI Resmikan Penamaan Stasiun Dukuh Atas BNI
Rabu, 20 November 2024 – 19:40 WIB
BERITA TERPOPULER
- Kriminal
Diduga Dibunuh, IRT di Pekanbaru Ditemukan Tewas, Pelaku Diduga Kuat Orang Dekat
Rabu, 20 November 2024 – 17:49 WIB - Hukum
KPK Pastikan Anwar Sadad Takkan Lolos dari Proses Hukum
Rabu, 20 November 2024 – 15:40 WIB - Pilkada
Survei LSI Denny JA: Duet SEHATI di Makassar Berpotensi Tumbangkan MULIA
Rabu, 20 November 2024 – 16:22 WIB - Politik
Survei Litbang Kompas Pilkada Solo 2024: Teguh-Bambang Mengungguli Respati-Astrid
Rabu, 20 November 2024 – 15:46 WIB - Pasar
Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
Rabu, 20 November 2024 – 15:29 WIB