Pernyataan Hotman Paris Soal Iqlima Kim, Nomor 2 Tegas Banget!
jpnn.com, JAKARTA - Pengacara kondang Hotman Paris angkat suara soal dugaan melakukan pelecehan seksual terhadap Iqlima Kim.
Berikut pernyataan pria penyuka berlian ini soal tudingan tersebut.
1. Fitnah
Hotman Paris merasa difitnah dengan adanya tudingan seperti itu.
"Itu fitnah dan pansos (panjat sosial)," ujar Hotman Paris saat dihubungi awak media, Jumat (29/4).
2. Lapor Polisi
Tak terima dituding seperti itu, pengacara 62 tahun tersebut berencana mengambil langkah hukum.
Rencananya, dia bakal melaporkan ke polisi sehabis Lebaran karena merasa nama baiknya tercemar.
3. Asisten Pribadi
Hotman Paris membantah Iqlima Kim sebagai mantan asprinya. Menurutnya, Iqlima hanya pernah menjadi figuran di program acara televisi yang dia pandu.
"Enggak pernah dia kerja sama gue," tutur Hotman Paris.