Persebaya di Atas Angin, PSMS Medan Tetap Yakin Menang
jpnn.com, MEDAN - Duel PSMS Medan Vs Persebaya yang tersaji di Stadion Teladan, dalam laga lanjutan Liga 1 2018 pada Sabtu (1/12) pukul 18.30 WIB, bakal berlangsung sengit.
Laga pekan ke-33 ini sangat penting bagi tuan rumah PSMS yang ingin lepas dari zona degradasi. Namun, tim tamu datang dengan mentalitas yang baik setelah serangkaian hasil positif di Liga 1
Persebaya yang berada di posisi 6 jelas lebih diunggulkan. Pasalnya, tim berjuluk Green Force ini dalam performa yang sangat bagus. Persebaya selalu menang dalam empat pertandingan terakhirnya di Liga 1 2018.
Jika diperinci, grafik permainan Persebaya memang lumayan bagus dalam lima pertandingan tandang terakhir. Mereka memetik dua kemenangan sekali seri dan dua kali kalah. Persebaya juga produktif dengan mencetak 13 gol pada lima laga tandang itu.
Persebaya sendiri datang ke Medan dengan membawa Irfan Jaya. Pemain terbaik Liga 2 2017 itu sempat absen dalam sebulan terakhir karena memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia di Piala AFF 2018.
Kehadiran pemain yang telah mencetak enam gol musim ini, akan menambah rasa percaya diri Persebaya di Teladan. “Kembalinya Irfan adalah kabar baik. Bagaimanapun Irfan adalah pemain nasional,” ujar pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman.
Djanur-sapaan akrabnya, memastikan akan menurunkan Irfan Jaya di Medan. Eks pemain PSM Makassar U-21 itu akan mengisi satu slot di posisi penyerang sayap. Dia akan berkolaborasi dengan Osvaldo Haay dan David da Silva.
Walaupun lebih diunggulkan, Persebaya tak boleh memandang PSMS sebelah mata. PSMS memang sedang terpuruk di dasar klasemen sementara. Namun mereka masih punya cukup peluang untuk lolos dari jerat degradasi.