Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Persib Bandung vs Arema FC: Nick Kuipers Mengincar 3 Poin

Sabtu, 24 Agustus 2024 – 16:33 WIB
Persib Bandung vs Arema FC: Nick Kuipers Mengincar 3 Poin - JPNN.COM
Bek Persib Nick Kuipers (tengah) bersama pelatih Bojan Hodak (kiri) dalam konferensi pers pra-laga di Graha Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (24/8). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jpnn.com - Bek Persib Bandung Nick Kuipers mengincar kemenangan saat bersua Arema FC di pertandingan pekan ke-3 Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Minggu (25/8) malam.

Kuipers menyayangkan hasil imbang di laga sebelumnya melawan Dewa United FC. Maka dari itu, Maung Bandung berharap bisa menang di laga kandang ini.

Kuipers mengatakan, dia dan rekan-rekanya harus mewaspadai kedalaman skuad yang dimiliki Arema FC. Apalagi Singo Edan baru saja menjuarai turnamen pramusim Piala Presiden 2024.

"Tentu saja ini merupakan pertandingan yang sulit. Setelah menjuarai Piala Presiden, mereka berada dalam kondisi kepercayaan diri yang tinggi sebagai tim," kata Kuipers dalam konferensi pers di Graha Sulanjana, Kota Bandung, Sabtu (24/8/2024).

Pemilik tinggi badan 193 cm itu mengungkapkan, Arema FC punya materi pemain yang bagus. Mereka digawangi pemain lokal dan asing yang setara.

"Jadi, ini akan menjadi laga yang sulit bagi kami besok. Namun, kami juga sudah menjalani satu pekan latihan yang bagus dan melakukan persiapan matang," tuturnya.

Satu poin di kandang Dewa United, kata Kuipers, menjadi bekal mereka untuk memperbaiki kesalahan di laga krusial ini.

"Kami tahu apa yang harus dilakukan di laga besok dan saya rasa pemain ingin memperlihatkan bahwa setelah bermain imbang melawan Dewa, kami ingin menang di kandang."

Bek Persib Bandung Nick Kuipers mengincar kemenangan saat timnya menjamu Arema FC di pertandingan pekan ke-3 Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA