Persija vs Persita: Dukungan The Jakmania Bikin Stadion Patriot Terasa Bergetar
jpnn.com, BOGOR - Dukungan besar diberikan oleh The Jakmania kepada Persija Jakarta dalam laga kontra Persita Tangerang di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (24/8/2022) malam.
Mereka terus memberikan semangat agar tim kesayangannya mencuri kemenangan.
Sampai babak pertama berakhir, skor masih imbang 0-0. Persija Jakarta kesulitan menembus pertahanan Persita Tangerang. Pasalnya, koordinasi lini pertahanan Pendekar Cisadane cukup bagus.
Macan Kemayoran baru mendapatkan kesempatan apik via Ondrej Kudela dari bola mati. Sayang, sundulannya memanfaatkan sepak pojok tak mampu menembus gawang Persita Tangerang.
Dukungan luar biasa dari The Jakmania membuat stadion Patriot terasa bergetar. Sepanjang laga, nanyian dukungan, chant, semangat dari suporter terus diteriakkan dari seluruh tribune stadion.
"Persija, jadilah juara, Persija bikin malu Persita," juga terdengar beberapa kali bergema di stadion.
Sayang, belum ada gol yang bisa diciptakan tim asal Ibu Kota tersebut.
Berdasarkan pantauan JPNN.com, kapasitas Stadion Patriot yang mencapai 30 ribu penonton nyaris penuh.