Persipura Terancam Tampil Pincang
Besok Dijamu Persela di Stadion SurajayaSenin, 30 Mei 2011 – 07:53 WIB

Foto: Charlie L/Indo Pos
Informasi yang diperoleh wartawan koran ini menyebutkan, ada empat pemain Persipura yang tidak bisa diturunkan. Empat pemain itu bisa dibilang pemain kunci. Yakni, Hamka Hamzah, Imanuel Wangge, Yoo Jae Hoon, ketiganya dililit cedera, plus Zah Rahan yang pulang kampung ke negaranya karena panggilan untuk bermain di Timnas Liberia.
"Empat pemain kunci kita kemungkinan besar tidak bisa main. Karena itu, saya katakan sebelumnya, bahwa untuk menghadapi Persela kita harus bekerja keras," ungkap pelatih Persipura, Jackson F. Tiago yang dihubungi via telepon selularnya, kemarin (29/5).