Persita 1 vs 0 Persiraja: Perjuangan Masih akan Berlanjut
jpnn.com, BANDA ACEH - Hasil kurang menguntungkan harus diterima skuat Persiraja dalam laga lanjutan babak 8 besar di kandang Persita Tangerang, Stadion Utama Sport Center, Minggu (11/11).
Persiraja yang coba bermain lebih defensif di babak pertama, kecolongan melalui gol Hari Habrian pada menit ke-9 yang dinilai lolos dari jebakan offside usai menerima umpan Egi Melgiansyah.
Pertandingan babak pertama yang tidak berkembang dari Persiraja, menjadi bulan-bulanan Persita menggempur pertahanan Persiraja. Penampilan apik dari penjaga gawang Herlian membuat Persita gagal menambah keunggulan.
Persiraja bukan tanpa peluang, sontekan dari Andre Abubakar menit ke-11 nyaris membahayakan gawang Persita andai lebih terukur. Namun sayang, bola melebar dari tiang kiri gawang Persita.
Laskar Rencong yang tertekan di babak pertama, tetap mampu membahayakan gawang lawan lewat serangan balik. Salah satunya pada menit ke-30, namun kali ini, keberuntungan juga tidak memihak pada Persiraja, tendangan datar dari Azka Fauzi membentur tiang gawang Persita yang dikawal Yogi Triana.
Hingga babak pertama berakhir, Persiraja tertinggal 1-0 dari tuan rumah Pendekar Cisadane. Beberapa kesalahan di babak pertama menjadi evaluasi Akhyar Ilyas dan tim pelatih.
Memasuki babak kedua, Akhyar menggantikan Ponda Dwi Saputra dan memasukkan Johan Yoga. Taktik ini berjalan lebih baik. Permainan Persiraja menjadi lebih mengalir, dan menguasai jalannya pertandingan.
Namun, dalam laga yang disiarkan live TvOne ini, beberapa keputusan wasit Juhandri Setiana dinilai merugikan Persiraja. Termasuk handball bek Persita, Muhammad Toha di kotak penalti yang dibiarkan begitu saja oleh Juhandri.