Personel 7Icons Berkurang Satu
Jumat, 06 Januari 2012 – 08:44 WIB

Foto: Fedrik Tarigan/Jawa Pos
Untuk kronologi kejadiannya, Mezty tak ingat secara pasti. Yang jelas sekitar sebelum tahun baru. Awalnya, PJ mengira tidak ada yang luka. Dia pun manggung seperti biasa. "Dia pikir nggak apa-apa meski agak nyeri. Tapi, kok lama-lama sakit," terangnya.
Nah, saat mengisi acara pada malam tahun baru, PJ masih memaksakan diri untuk manggung walaupun rasa sakitnya semakin terasa. Itu merupakan bentuk profesionalitasnya. Apalagi acara tahun baru tersebut dipersiapkan sejak lama. "Deal-nya kan sudah lama. Dia nggak enak. Maka, tetap ikut, tapi nggak nge-dance," lanjutnya.