Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertamina Ajak UMKM Naik Kelas: Go Online dan Go Digital

Rabu, 04 Agustus 2021 – 23:45 WIB
Pertamina Ajak UMKM Naik Kelas: Go Online dan Go Digital - JPNN.COM
PT Pertamina (Persero) melalui Program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil menyatakan sekitar 65 ribu UMKM telah bergabung menjadi mitra binaan sejak 1993. Foto: Pertamina

“Program khusus bagi mitra binaan dikemas dengan tema Pertamina UMK Academy, bertujuan untuk memberikan pembinaan secara intensif mencakup serangkaian kegiatan dengan kurikulum yang diharapkan mampu meningkatkan kapabilitas dan daya saing para mitra binaan”, terang Satria.

Budi Satria Isman mengungkapkan seiring dengan perkembangan teknologi digital, berwirausaha secara daring saat ini sudah menjadi tren baru.

“Penting sekali bagi para pelaku usaha untuk memahami banyak hal terutama dalam pemahaman tentang pasar, pendanaan modal, teknologi, pengelolaan keuangan yang baik, legalitas, dan tentunya networking”, ujar Budi.

Tentunya peningkatan dibidang digital ini membawa angin segar bagi para pelaku UMK, hal ini turut dirasakan oleh salah satu pelaku usaha kuliner Balikpapan, Ahmad Saekhu.

Memulai usaha sejak 2018, awalnya Ahmad hanya berjualan menggunakan foodvan, namun kini bersama Pertamina, Nasi Kebuli Bang Ahmad telah memiliki rukonya sendiri yang berlamat di Jalan MT Haryono.

“Dengan adanya ruko, kami bisa menambah banyak menu, jam buka juga lebih lama, dan alhamdulillah omset naik drastis sekitar 250-300 persen dari sebelumnya”, tutur Ahmad.

Nasi Kebuli Bang Ahmad juga tidak luput dari dampak ekonomi akibat pandemi yang berlangsung, bahkan mengalami penurunan penjualan hingga 80 persen.

Hal ini mendorong Ahmad untuk menciptakan menu frozen, yakni Nasi Kebuli, Nasi Bryani, dan Nasi Mandhi Instan dengan rasa yang enak dan harga terjangkau.

PT Pertamina (Persero) melalui Program Pendanaan Usaha Mikro dan Kecil menyatakan sekitar 65 ribu UMKM telah bergabung menjadi mitra binaan sejak 1993.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close