Pertamina Berpotensi Rugi Rp 3,1 T
Selasa, 18 Mei 2010 – 06:03 WIB
Jika harga elpiji non subsidi ini tidak dinaikkan, maka pada tahun ini Pertamina akan kembali mengalami kerugian. Basuki memperkirakan konsumsi elpiji non subsidi pada tahun ini sekitar 1,2 juta metric ton (MT) dan elpiji bersubsidi ukuran 3 kilogram pada tahun 2010 sekitar 3 juta MT (metric ton). "Sehingga total konsumsi elpiji di tanah air mencapai 4,2 juta MT," ungkapnya.
Elpiji non subsidi adalah yang berkapasitas 15 kilogramg, 50 kilogram serta elpiji curah (bulk). Oleh karena itu, dia mengakui Pertamina sudah mengajukan usulan kenaikan harga elpiji non subsidi kepada pemerintah. Surat tersebut ditujukan kepada Menteri ESDM, Menteri BUMN, dan Menteri Keuangan. "Besarannya berapa kita lihat saja nanti. Tentunya kami tetap memperhatikan daya beli dan kondisi masyarakat," tukasnya.