Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertamina Miliki SDM Unggul, Akuisi Blok Migas Bukti Kemampuan Anak Bangsa

Senin, 04 Desember 2023 – 10:37 WIB
Pertamina Miliki SDM Unggul, Akuisi Blok Migas Bukti Kemampuan Anak Bangsa - JPNN.COM
Gedung Pertamina. Foto: Humas Pertamina

Akuisisi tersebut juga menjadi bukti keberhasilan Pertamina selama dinakhodai Nicke Widyawati.

Apalagi, kinerja sektor hulu tersebut juga dibarengi dengan kinerja finansial perusahaan, yang berhasil meraih laba bersih Rp 60 Triliun pada 2022 lalu.

Bahkan, pada semester pertama 2023, Pertamina juga sudah meraup laba Rp37 Triliun.

Terpisah, anggota Komisi VII DPR RI Sartono Hutomo juga menilai positif pengambilalihan saham Blok Masela.

Sartono berharap Blok Masela mendukung kemandirian ketahanan energi nasional. Sedangkan dari sisi ekonomi, diharapkan bisa memberikan efek domino kepada masyarakat.

“Meski tentu saja harus memakai anggaran secara efisien dan efektif ditinjau dengan studi yang komperehensif sebelumnya,” kata Sartono.

Sedangkan mengenai ekspansi ke MLN Aljazair, Sartono berharap dapat mengoptimalkan pasokan energi dalam negeri.

“Operasi yang di luar teritorial, tentu diharapkan lebih mengoptimaklan yang ada di dalam negeri, karena pastinya regulasinya juga menguntungkan di Indonesia,” seru Sartono.(chi/jpnn)

Tidak hanya Pertamina sebagai industri migas nasional, tetapi juga kemampuan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close