Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pertemuan Jokowi - AHY Pemanasan Kader Demokrat Masuk Kabinet?

Sabtu, 04 Mei 2019 – 18:12 WIB
Pertemuan Jokowi - AHY Pemanasan Kader Demokrat Masuk Kabinet? - JPNN.COM
Agus Harimurti Yudhoyono. Foto: Hendra Eka/JawaPos

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno menilai pertemuan Presiden Jokowi dengan Komandan Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) punya banyak makna.

Pertama, keputusan Jokowi mengundang politikus muda itu sebagai upaya membangun jembatan pengertian antara capres petahana dengan Susilo Bambang Yudhoyono.

"AHY merupakan anak ideologis dan biologis SBY. Itu penting dilakukan untuk mencairkan suana batin kebangsaan yang selama ini membeku," ucap Adi kepada JPNN.com, Sabtu (4/5).

Apalagi Partai Demokrat memilik sikap politik berbeda dengan calon presiden Prabowo Subianto yang mendeklarasikan kemenangan sebelum ada pengumuman resmi KPU.

BACA JUGA: Mardani PKS Haramkan #2019GantiPresiden, Umbas: Kemenangan Jokowi Makin Nyata

Kedua, menurut Direktur eksekutif Parameter Politik Indonesia itu, pertemuan Jokowi - AHY sebagai pemanasan untuk melakukan komunikasi tingkat lanjut terkait kemungkinan kerja sama Capres 01 dengan partai pimpinan SBY.

BACA JUGA: Wahai Demokrat, Prabowo Kecewa dengan Kalian

"Bisa saja kerjasamanya berupa ide-ide yang selama ini diperjuangkan Demokrat untuk diimplementasikan Jokowi jika menang nanti. Atau kerja sama di kabinet dengan mengajak AHY menjadi bagian penting pemerintahan. Apa pun terjadi di akhir," tandasnya.(fat/jpnn)

Pertemuan Jokowi dengan AHY bisa juga dimakani sebagai pemanasan menuju pembicaraan kerjasama Demokrat dengan kabinet Jokowi – Ma’ruf Amin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News