Pesan Jokowi Saat Berbagi Sertifikat Tanah ke Rakyat Tegal
jpnn.com, TEGAL - Setelah dari Pekalongan, Presiden Joko Widodo melanjutkan kunjungan kerjanya ke Kabupaten Tegal, Jawa Tengah pada Senin (15/1). Jokowi dalam kunjungannya kali ini menggunakan Helikopter Super Puma TNI AU.
Kedatangan Presiden yang beken disapa Jokowi di Lapangan Dukuh Salam, Kabupaten Tegal, disambut ribuan masyarakat. Jokowi hadir untuk menyerahkan secara langsung 5.500 sertifikat hak atas tanah untuk rakyat di sejumlah daerah.
Tercatat, sebanyak 500 sertifikat untuk masyarakat Kota Tegal, 3.000 sertifikat untuk masyarakat Kabupaten Tegal, dan masing-masing 1.000 sertifikat untuk masyarakat Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Brebes.
Presiden dalam sambutannya, menyatakan penerbitan sertifikat menjadi salah satu program prioritas pemerintah yang sedang dikejar pencapaiannya. Salah satu tujuannya mengurangi sengketa agraria di tengah masyarakat.
“Saya paling sedih kalau datang ke daerah, kabupaten, provinsi, keluhannya sengketa tanah tetangga dengan tetangga, individu dengan masyarakat, individu dengan BUMN, anak dengan orang tua, ramai gara-gara urusan sertifikat, urusan tanah," ucap Jokowi.
Karenanya, dia meminta kepada para pemegang sertifikat untuk menjaga dan menggunakan dengan baik sertifikat yang dimiliki agar bermanfaat dalam meningkatkan kesejahteraan keluarganya.
“Hati-hati menyimpan dan menggunakan sertifikat ini. Jangan sampai sertifikat digunakan keliru sehingga disita bank atau tidak bermanfaat,” ujar Jokowi mengingatkan.
Mantan gubernur DKI Jakarta ini juga menitipkan pesan untuk selalu menjaga kerukunan, persaudaraan, dan perdamaian antarmasyarakat. Apalagi menjelang pesta demokrasi yang akan digelar secara serentak di 171 daerah pada Juni 2018 mendatang.