Pesan Penting Presiden soal Pupuk Subsidi, Kontrol Terus!
jpnn.com, JAKARTA - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan semua pihak soal penyaluran pupuk subsidi tahun ini.
Jokowi mengatakan jangan sampai pupuk subsidi dijual kepada pihak yang bukan petani, karena bisa mengakibatkan permainan harga yang pada akhirnya merugikan.
Hal itu disampaikan Presiden Jokowi di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu, menanggapi informasi mengenai petani yang mengeluhkan pupuk subsidi dijual dengan harga dua kali lipat.
“Itu harus dikontrol terus, distributor, pengecer, dikontrol jangan sampai pupuk subsidi dijual ke tempat yang bukan petani,” ujar dia.
Kepala negara mengingatkan pengawasan harus menyeluruh dari mulai distributor hingga pengecer untuk memastikan penyaluran pupuk subsidi tepat sasaran.
Saat bertemu dengan petani, Presiden mengaku kerap menerima keluhan terkait masalah pupuk.
Karena itu, pemerintah berupaya memastikan ketersediaan pupuk untuk menjaga produktivitas petani.
Presiden Jokowi mengatakan BUMN PT Pupuk Indonesia akan menyediakan 1,7 juta ton pupuk untuk persiapan masa panen awal tahun ini.