Pesan Terbaru Jokowi Untuk Panglima TNI dan Kapolri
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi meminta Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Idham Azis terus memberikan edukasi kepada masyarakat agar patuh terhadap protokol kesehatan Covid-19.
Dia menganggap hal itu penting agar pertumbuhan Covid-19 di Indonesia bisa dikendalikan.
"Dukungan TNI-Polri terutama dalam kedisiplinan di masyarakat terutama untuk area-area publik yang berisiko. Kami harapkan terus betul-betul dijaga," kata Jokowi dalam rapat terbatas tentang evaluasi penanganan Covid-19 di Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (29/6).
Jokowi juga menginginkan jajarannya mengutamakan pengendalian Covid-19 dengan terintegrasi.
Menurut dia, dengan cara itu, maka penanggulangan Covid-19 bisa dilakukan dengan efektif.
"Enggak ada lagi ego sektoral, ego kementerian, ego lembaga, ego kedaerahan. Apalagi jalan-jalan sendiri. Saya kira ini harus sudah dihilangkan," kata dia.
Selain itu, Jokowi juga meminta jajarannya membuat terobosan dalam mengendalikan penyebaran virus Covid-19 ini.
Sebab, Jokowi menyadari sejauh ini penanganan Covid-19 belum signifikan hasilnya.