Pesawat Diroket Taliban Afghan, Pangab AS Selamat
Rabu, 22 Agustus 2012 – 05:50 WIB
BAGRAM - Militan Taliban terus gencar melancarkan serangan dengan target personel militer Amerika Serikat (AS) di Afghanistan. Setelah merenggut nyawa banyak tentara Negeri Paman Sam melalui sepak terjang polisi dan personel militer Afghanistan yang berpihak pada mereka, Taliban ganti menyasar Pangkalan Udara Bagram. Lewat tengah malam pada Senin lalu (20/8), militan yang menguasai wilayah perbatasan Afghanistan-Pakistan tersebut menembakkan dua roket ke pangkalan milik AS tersebut. Pangkalan yang terletak di dekat Kota Bagram, Distrik Bagram, Provinsi Parwan, atau sekitar 60 kilometer utara Kota Kabul, itu pun rusak berat. Bahkan, salah satu roket Taliban mengenai pesawat militer C-17 yang biasa digunakan Kepala Staf Gabungan (Pangab atau Panglima Angkatan Bersenjata) AS Jenderal Martin E. Dempsey, 60.
"Pesawat pejabat militer tertinggi AS rusak akibat roket militant. Dua kru maintenance terluka," kata seorang jubir militer AS di Bagram kemarin (21/8).
Beruntung, Dempsey selamat. Saat serangan itu terjadi, kebetulan jenderal 60 tahun itu memang sedang berkunjung ke pangkalan tersebut. Tapi, jenderal kelahiran Jersey City, New Jersey, 14 Maret 1952, itu tidak terluka sedikit pun. Sebab, pria yang menjabat Pangab AS sejak 1 Oktober 2011 tersebut tidur di barak ketika roket Taliban mengenai dan menghancurkan pesawatnya.
BAGRAM - Militan Taliban terus gencar melancarkan serangan dengan target personel militer Amerika Serikat (AS) di Afghanistan. Setelah merenggut
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Asia Oceania
KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
Jumat, 15 November 2024 – 19:13 WIB - Asia Oceania
Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
Jumat, 15 November 2024 – 10:47 WIB - Asia Oceania
Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
Senin, 11 November 2024 – 16:19 WIB - Global
Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29
Sabtu, 09 November 2024 – 17:46 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
Minggu, 17 November 2024 – 19:07 WIB - Pilkada
Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
Minggu, 17 November 2024 – 20:06 WIB - Humaniora
Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
Minggu, 17 November 2024 – 22:18 WIB - Politik
Soal Hasil Survei SMRC, Jokowi Berkomentar Begini
Minggu, 17 November 2024 – 21:10 WIB - Tokoh
Eks Tim Mawar Kenang Presiden Prabowo yang Rela Korbankan Diri demi TNI
Minggu, 17 November 2024 – 18:55 WIB