Petani Diminta Galakkan Pupuk Organik
Jumat, 21 Desember 2012 – 09:46 WIB
PANGKALPINANG - Gubernur kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eko Maulana Ali, mengharapkan para petani di provinsi kepulauan Babel kembali menggalakkan penggunaan pupuk organik untuk mengembalikan kejayaan komoditas pertanian lada di provinsi kepulauan Babel. Menurut Orang nomor satu di provinsi kepulauan Babel itu, dengan penggunan pupuk organik tersebut dapat mengembalikan kesuburan tanah dan ramah lingkungan. Gubernur mengatakan, akibat kebiasaan para petani menggunakan pupuk buatan (anorganik) secara terus menerus dapat menyebabkan kesuburan lahan tersebut berkurang dan juga ekosistemnya rusak. "Degradasi lahan di Babel, setiap orang Bangka pasti sudah tau dan tak perlu saya ceritakan itu, dimana kesuburannya sudah berkurang, sehingga kita harus mencari terobosan kedepan tidak hanya mengandalkan pupuk anorganik tetapi mengandalkan pupuk organik untuk mengembalikan kondisi tanah kita agar lebih baik lagi," harap Eko di kantor Gubernur, Kamis (20/12).
Disinggung, apakah penyebab terjadinya degradasi lahan di Babel, diakibatkan oleh eksploitasi besar-besaran aktivitas pertambangan di bumi serumpun sebalai ini, ketua DPD Golkar Babel ini, tak menampik dan mengiyakan, dikarenakan menurut dia, penyebab degradasi lahan di Babel ini, tidak semata-mata karena aktivitas pertambangan.
"Tidak semua lahan di Babel ada timahnya, hanya berapa persennya saja,lahan-lahan yang bisa untuk lada sekarang ini juga sudah susah, karena memang tidak subur. Dan, penyebabnya juga bisa karena faktor alam, pemanasan global, dan lahan yang kurang pemeliharaan. Jadi lahan saat ini harus direkayasa sedemikian rupa, sehingga bisa disuburkan," katanya.
PANGKALPINANG - Gubernur kepulauan Bangka Belitung (Babel) Eko Maulana Ali, mengharapkan para petani di provinsi kepulauan Babel kembali menggalakkan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Tak Ada Pengusiran Jemaah saat Gibran Salat, Polisi Jangan Langsung Percaya | Reaction JPNN
-
Jokowi & Gibran Baru Dipecat
-
Jelang Natal dan Tahun Baru, Ini Arahan Prabowo Subianto kepada Jajarannya
-
Anak Bos Toko Roti Pelaku Penganiayaan Karyawan Ditangkap di Hotel
-
Umumkan Skuad IBL 2025, Ini Target Rans Simba Bogor
BERITA LAINNYA
- Daerah
Pemkab Biak Numfor Merealisasikan Pembayaran Tunjangan Sertifikasi Guru 2024
Minggu, 22 Desember 2024 – 13:00 WIB - Daerah
Arus Mudik Nataru, KM Labobar Angkut 20 Ribu Penumpang di Papua
Minggu, 22 Desember 2024 – 12:10 WIB - Daerah
AQUA Elektronik Menyalurkan Bantuan Kepada Korban Bencana Alam di Sukabumi
Minggu, 22 Desember 2024 – 08:26 WIB - Daerah
Penikam dan Penggorok Leher Guru di Kampar Tertangkap
Minggu, 22 Desember 2024 – 07:21 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang, TNI Kerahkan Pasukan
Minggu, 22 Desember 2024 – 09:32 WIB - Gosip
Fotonya Dicatut Produk Kosmetik, Natasha Wilona Rugi Puluhan Miliar
Minggu, 22 Desember 2024 – 09:09 WIB - Kriminal
Polisi Ungkap Motif Pembunuhan Seorang Janda di Lampung Selatan, Ternyata
Minggu, 22 Desember 2024 – 09:09 WIB - Olahraga
Liga 1: Kekuatan Persita di Mata Pelatih Persib Bojan Hodak
Minggu, 22 Desember 2024 – 10:30 WIB - Politik
Jawab Tudingan, Dolfie PDIP Bilang Aturan PPN 12% Diinisiasi Pemerintahan era Jokowi
Minggu, 22 Desember 2024 – 13:24 WIB