Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Petugas Bea Cukai Diserang, Masinton: Negara Jangan Kalah Lawan Mafia Penyelundupan

Selasa, 20 April 2021 – 21:18 WIB
Petugas Bea Cukai Diserang, Masinton: Negara Jangan Kalah Lawan Mafia Penyelundupan - JPNN.COM
Politikus PDIP Masinton Pasaribu. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi XI DPR RI Masinton Pasaribu menyoroti penyerangan terhadap kendaraan dinas Kanwil Bea Cukai Riau oleh belasan orang tidak dikenal pada Senin (19/4).

Petugas Bea Cukai diserang ketika melakukan pengejaran terhadap kendaraan yang diduga membawa barang ilegal.

Masinton penyerangan terhadap petugas Bea Cukai yang sedang melaksanakan tugas di perairan dan daratan dalam lingkup kepabeanan harus disikapi secara serius oleh Negara.

"Negara jangan kalah melawan mafia penyelundupan," ucap Masinton Pasaribu kepada JPNN.com, Selasa (20/4).

Menurut politikus PDIP itu, penyerangan yang dialami petugas Bea Cukai di wilayah Riau dan Kepulauan Riau bukan pertama kali terjadi.

Mantan Anggota Komisi III DPR RI itu pun meminta aparat penegak hukum melakukan tindakan secara serius terhadap kelompok mafia penyelundupan yang selama ini beraksi secara terorganisir dan sistematis.

"Kelompok mafia penyelundupan ini bukan kriminalitas biasa, mereka adalah pelaku kriminal yang merugikan penerimaan negara," ucap Masinton menegaskan.

Dia mengingatkan bahwa Bea Cukai merupakan salah satu instansi yang memiliki peran untuk mengawasi dan mengontrol keluar masuknya barang dari dalam maupun luar negeri di wilayah NKRI.

Masinton soroti penyerangan petugas Bea Cukai Riau oleh belasan orang tidak dikenal pada Senin (19/4).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News