Petugas PLN Gadungan Diringkus
Jumat, 09 Juli 2010 – 09:16 WIB
Seorang pria bernama Darwis Priyadi (30) warga Jl Mulawarman RT 21, kelurahan Manggar Baru, Balikpapan Timur digebuki warga karena mencoba menipu dan mengancam warga dengan cara mengaku-ngaku petugas teknis PLN. Setelah dipukuli warga, Darwis Priyadi diringkus polisi kemudian diseret ke kantor polisi Polsekta Balikpapan Utara.
Awalnya Darwis mengaku petugas teknik PLN dan menipu salah satu warga di Lokalisasi Lembah Harapan Baru (LBH) KM 17 Karang Joang. Warga yang mengetahui Darwis hanyalah petugas gadungan membuat warga melakukan main hakim sendiri hingga akhirnya Darwis babak belur. Akibat aksi penipuannya, beberapa orang tertipu dan uang belasan juta berhasil dikuras habis.
Berdasarkan data yang dihimpun Post Metro, tersangka menipu korbannya dengan cara menjanjikan bisa menaikkan daya listrik. Untuk itu, korbannya diminta menyetorkan uang sekitar Rp 1,2 juta. Salah satu korbannya adalah Sri warga RT 38 blok F2 lokalisasi Km 17 Karang Joang. Siang itu, Darwis mendatangi rumah korban menggunakan sepeda motor Yamaha Mio. Dengan peralatan lengkap serta pakaian menyerupai petugas PLN. Darwis lalu mengatakan bahwa instalasi listrik di rumah korban tidak sesuai dengan daya listrik yang tertera direkening listrik. Selain itu, Darwis juga mengancam jika tidak segera diganti ia akan segera memutus hubungan listrik saat itu juga. Mendengar itu, korban lantas ketakutan.”Saya takuti,kalau memang tidak diganti akan diputus,” kata Darwis kepada media ini.
BALIKPAPAN - Berbagai kasus penipuan dengan kedok hal-hal positif seringkali terjadi, apalagi di zaman yang serba krisis ini. Tindakan bermoral hanya
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
Jumat, 15 November 2024 – 16:02 WIB - Kriminal
Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
Jumat, 15 November 2024 – 15:14 WIB - Kriminal
Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
Jumat, 15 November 2024 – 12:54 WIB - Kriminal
Polda Jabar Pastikan Kampus Unpar Bandung Aman dari Teror Bom
Jumat, 15 November 2024 – 12:49 WIB
BERITA TERPOPULER
- Moto GP
Hasil Practice MotoGP Barcelona, Top 10 Langsung ke Kualifikasi Utama
Jumat, 15 November 2024 – 22:25 WIB - Sepak Bola
Timnas Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Melukai Garuda
Jumat, 15 November 2024 – 20:58 WIB - Asia Oceania
Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
Jumat, 15 November 2024 – 19:31 WIB - Jatim Terkini
Arus Pendek, Gerai The Body Shop di Galaxy Mall Kebakaran
Jumat, 15 November 2024 – 20:10 WIB - Politik
Jokowi Akan Mendampingi Luthfi-Yasin Berkampanye di Banyumas & Pantura
Jumat, 15 November 2024 – 18:35 WIB