Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pfizer Pioneer Join Card Kesehatan di Indonesia

Senin, 05 Desember 2011 – 10:45 WIB
Pfizer Pioneer Join Card Kesehatan di Indonesia - JPNN.COM
JAKARTA--Program penggabungan  dua kartu (join card) kesehatan  yang dilakukan PT Pfizer Indonesia dan AIA diklaim sebagai satu-satunya dan kali pertama di Indonesia. Penggabungan tersebut menjadikan Pfizer Indonesia sebagai pioneer atas kegiatan tersebut.

"Health Care Compliance Program (HCCP) diprakarsai dan dilakukan Pfizer Indonesia. Program ini juga wujud dari kontribusi yang kami berikan untuk masyarakat dalam hal penyediaan akses kesehatan yang lebih baik dan meningkatkan kualitas hidup pasien. Untuk join card ini memang pertama kalinya dan baru Pfizer Indonesia yang melakukannya," kata Deni Martin, Business Operation & Customer Directorate Director PT Pfizer Indonesia dalam keterangan persnya, Senin (5/12).

Dipaparkannya, terkait kerja sama tersebut pemegang kartu AIA Financial akan mendapatkan keistimewaan yang sama dengan pemilik kartu Health Care Compliance Program (HCCP) Pfizer yang selama ini mendapatkan kemudahan dan keringanan akses obat-obat paten Pfizer . Di sisi lain, tingkat kepatuhan pelanggan AIA untuk berobat dan menjaga kesehatannya akan meningkat, sekaligus memperkecil resiko terserang penyakit yang lebih parah.

"Program HCCP memang bertujuan untuk meningkatkan  kepatuhan pasien. Pemegang HCCP memiliki kepatuhan berobat 3 kali lipat dibandingkan dengan lainnya sehingga pengobatan menjadi lebih terjangkau," tambahnya.

JAKARTA--Program penggabungan  dua kartu (join card) kesehatan  yang dilakukan PT Pfizer Indonesia dan AIA diklaim sebagai satu-satunya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close