Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Piala Dunia 2018: Asisten Pelatih Kroasia Dipecat

Selasa, 10 Juli 2018 – 19:45 WIB
Piala Dunia 2018: Asisten Pelatih Kroasia Dipecat - JPNN.COM
Ognjen Vukojevic (kiri) harus meninggalkan Timnas Kroasia justru saat akan menghadapi Inggris di semifinal Piala Dunia 2018. Foto: HNS

jpnn.com, MOSKOW - Timnas Kroasia membuat keputusan mengejutkan menjelang laga kontra Inggris pada semifinal Piala Dunia 2018.

Asisten pelatih timnas Kroasia Ognjen Vukojevic dipecat lantaran mengunggah video berbau politik di media sosial (medsos).

Cerita dimulai ketika Kroasia sukses menyingkirkan tuan rumah Rusia pada babak perempat final.

Vukojevic pun kemudian mengunggah sebuah video di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahan tersebut, Vukojevic berucap :Jayalah Ukraina.

Bagi Vukojevic, unggahan itu mungkin dianggap biasa saja. Namun, tidak bagi FIFA dan Asosiasi Sepak Bola Kroasia (HNS).

Mereka menilai unggahan tersebut punya muatan politis.

Sebab, hal itu dilakukan setelah mengalahkan Rusia yang notabene menjadi negara yang sebelumnya bergabung dengan Ukraina di era Uni Soviet.

Pihak HNS pun langsung melakukan tindakan tegas. Vukojevic dipecat dari jabatannya. Akreditasinya pun dibatalkan.

Timnas Kroasia membuat keputusan mengejutkan menjelang laga kontra Inggris pada semifinal Piala Dunia 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close