Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Piala Dunia 2018 Tragedi Bagi Wakil Afrika Sejak 1982

Jumat, 29 Juni 2018 – 10:22 WIB
Piala Dunia 2018 Tragedi Bagi Wakil Afrika Sejak 1982 - JPNN.COM
Senegal saat berlaga di Piala Dunia 2018. Foto: AFP

jpnn.com, MOSKOW - Piala Dunia 2018 menjadi mimpi buruk bagi negara-negara dari kawasan Afrika.

Untuk kali pertama sejak 1982 tidak ada satu pun wakil Afrika yang berlaga di babak 16 besar.

Senegal yang menjadi harapan terakhir Afrika juga tidak mampu mengembang tanggung jawab itu.

Sadio Mane dan kawan-kawan ditekuk Kolombia dengan skor 0-1 pada laga terakhir Grup H di Samara Arena, Kamis (18/6) malam WIB.

Kekalahan itu membuat Senegal hanya berada di posisi ketiga Grup H.

Kolombia dan Jepang berhak melaju ke fase knock out karena menduduki posisi dua besar klasemen akhir.

Senegal dan Jepang sebenarnya sama-sama mengemas empat poin.

Namun, Jepang berhak melaju ke babak 16 besar karena unggul dalam poin fair play. (epr/jpc/jpnn)

Piala Dunia 2018 menjadi mimpi buruk bagi negara-negara yang berasal dari kawasan Afrika.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News