Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pilih Wali Kota Baru Pro-Nuklir

Senin, 10 Februari 2014 – 07:21 WIB
Pilih Wali Kota Baru Pro-Nuklir - JPNN.COM
Ada 16 kandidat yang memperebutkan kursi orang nomor satu di kota berpenduduk 13 juta jiwa tersebut. Sejumlah survei menunjukkan bahwa mantan presenter televisi dan eks menteri Masuzoe konsisten memenangi polling. Padahal, posisinya mendukung kebijakan pemerintah untuk terus menggunakan nuklir sebagai suplai energi utama.

 

Itu berbanding terbalik dengan rakyat Jepang yang semakin skeptis dengan teknologi nuklir pascatsunami dan gempa bumi yang merusak PLTN Fukushima pada Maret 2011. Paparan radiasi nuklir yang disebabkan bencana itu mengakibatkan warga di sekitar PLTN menderita penyakit parah.

 

Jumlah kelompok yang beroposisi terhadap pemanfaatan energi nuklir berkembang pesat. Namun, sepertinya para tokoh antinuklir gagal merebut simpati rakyat selama musim kampanye dua pekan. Polling oleh Asahi Shimbun dan Mainichi Shimbun secara konsisten menempatkan Masuzoe, 65, pada posisi puncak. Mantan Perdana Menteri Morihiro Hosokawa, 76, dan pengacara top Kenji Utsunomiya, 67, hanya mampu menduduki posisi di bawahnya. 

 

Menurut hitungan cepat NHK, Masuzoe berhasil meraup 30 persen suara. Sementara Hosokawa dan Utsunomiya masing-masing meraih 20 persen suara. Artinya, bila dua tokoh tersebut bersatu, kemenangan kubu antinuklir bisa terwujud. Penghitungan resmi akan dilakukan mulai hari ini (10/2).

 

TOKYO - Hujan salju terparah di Tokyo dalam 45 tahun terakhir berpengaruh besar pada pelaksanaan pemilihan wali kota untuk ibu kota Jepang tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News