Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pilihan Mudah

Oleh Dahlan Iskan

Jumat, 10 Januari 2020 – 10:35 WIB
Pilihan Mudah - JPNN.COM

Rasanya belum semua kartu dibuka oleh Ghosn. Tuduhannya bahwa pemeriksa diperalat Nissan dan pemerintah Jepang belum ia ungkap. Ia masih terlihat main taici. Belum semua jurus dikeluarkan.

Yang Ghosn tidak bisa mengerti adalah mengapa dirinya disingkirkan dari Nissan. Padahal ialah yang menyelamatkan Nissan dari kebangkrutan.

Ia merasa telah dikudeta. Oleh manajemen baru Nissan yang dulu anak buahnya.

"Coba bayangkan," katanya, "Penyelewengan yang dituduh kan kepada saya itu sekitar Rp 200 miliar, tetapi biaya yang dikeluarkan untuk mendepak saya ini Rp 2 triliun."

Belum lagi, katanya, setelah ia tidak di Nissan kondisi perusahaan merosot terus. Nilai kemerosotannya puluhan triliun. Laba operasi Nissan tahun lalu hancur lebur. Turun lebih 90 persen.

CEO yang menggantikannya itu pun diberhentikan. Bukan saja karena kondisi perusahaan memburuk. Juga karena Saikawa dituduh melakukan penyelewengan keuangan. Yakni memberikan bonus terlalu besar bagi manajemen Nissan --termasuk dirinya.

"Mengapa Saikawa tidak ditahan seperti saya," ujar Ghosn.

Yang kini Ghosn merasa senang adalah jelas: bisa berkumpul kembali dengan isterinya. Pun bisa berhubungan dengan keempat anaknya --dari istri yang dulu.

Rasanya belum semua kartu dibuka oleh Ghosn. Tuduhannya bahwa pemeriksa diperalat Nissan dan pemerintah Jepang belum ia ungkap.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
  • Dahlan Iskan

    Tambang Bumi

    Sabtu, 15 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Tambang Bumi - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Luka Jateng

    Jumat, 14 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Luka Jateng - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Bingung Tengah

    Rabu, 12 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Bingung Tengah - JPNN.com
  • Dahlan Iskan

    Pesiapan pulang!

    Selasa, 11 Juni 2024 – 07:07 WIB
    Pesiapan pulang! - JPNN.com
X Close