Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Pilpres Usai, Presiden Terpilih Dikawal Rakyat

Selasa, 22 Juli 2014 – 14:14 WIB
Pilpres Usai, Presiden Terpilih Dikawal Rakyat - JPNN.COM

JAKARTA - KPU RI akan mengumumkan pasangan presiden dan wakil presiden terpilih pada pemilu presiden (pilpres) 2014, Selasa (22/7) hari ini.
Rakyat Indonesia yang telah memberikan hak pilihnya akan terus melakukan pengawalan terhadap janji dan komitmen presiden terpilih.

Pengamat politik Universitas Gajah Mada (UGM) Ari Dwipayana mengatakan bahwa pemantauan masyarakat atas kinerja presiden terpilih adalah esensi dari demokrasi.

"Dukungan maupun kritik atas Presiden terpilih akan membuat esensi demokrasi sebagai popular control atas urusan publik akan betul-betul bisa bekerja," kata Ari kepada wartawan di Jakarta, Selasa (22/7).

Ari menuturkan, pilpres 2014 menjadi kemenangan bagi rakyat. Pasalnya, kampanye hitam dan politik uang tidak mempan mempengaruhi pilihan rakyat.

"Rakyat yang menang, karena rakyat telah membuktikan tidak selalu kampanye hitam bisa efektif mengalahkan akal sehat. Rakyat ternyata punya rasionalitas sendiri," ujarnya.

Pilpres tahun ini, sambung Ari, juga menandakan bahwa politik tidak selamanya disikapi dengan apatis. Pilpres 2014 menjadi bukti partisipasi masyarakat dalam demokrasi.

"Tidak selalu politik ditandai dengan apatisme, pilpres kali ini membuktikan kehadiran keterlibatan dan partisipasi rakyat justru penuh gelora” tandasnya. (dil/jpnn)

JAKARTA - KPU RI akan mengumumkan pasangan presiden dan wakil presiden terpilih pada pemilu presiden (pilpres) 2014, Selasa (22/7) hari ini. Rakyat

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News