Pimpin BKPM, Mahendra Janji Pangkas Perizinan Investasi
Pada bidang perbankan, Mahendra juga pernah menempati posisi sebagai direktur utama pada Indonesia Eximbank. Ia juga pernah menjabat komisaris beberapa perusahaan, di antaranya PT Dirgantara Indonesia dan PT Aneka Tambang.
Adapun Prof. Dr. Bambang Permadi Soemantri Brodjonegoro adalah putra bungsu (alm) Prof. Dr. Ir. Soemantri Brodjonegoro yang menjabat sebagai rektor Universitas Indonesia di tahun 1964 hingga 1973. Ia juga pernah menjadi Komisaris PT Aneka Tambang (Antam), Direktur Umum The Islamic Research and Training Institute (IRTI) Islamic Development Bank, dan Kepala Teknis tim Desentralisasi Fiskal untuk Menteri Keuangan. (flo/jpnn)