Pique Masih Optimis Sekarang Eranya Barca
Selasa, 24 April 2012 – 22:44 WIB

BARCELONA - Pemain belakang FC Barcelona, Gerard Pique tetap optimis tim yang dibelanya bakal mampu mengalahkan Chelsea pada leg kedua semi-final Liga Champions, Rabu (25/4) dini hari tadi. Pique menegaskan, dua kali kalah berturut-turut yang dialami Barcelona tidak bisa dijadikan dasar asumsi bahwa tim besutan pep Guardiola itu bakal tersingkir dari kompetisi antarklub terelit di Eropa itu.
Pique megaku tak pernah meragukan Barcelona. "Kami telah memberikan banyak dan orang mengakui bahwa kita bisa kehilangan pertandingan karena lawan kami sangat baik. Tapi saya yakin Camp Nou akan penuh dan semua orang akan berada di belakang tim," jelas pemain timnas Spanyol ini.
Pique juga tidak mempermasalahkan hika dirinya harus absen pada laga menentukan itu. "Saya lahir di stadion, kakek saya membuat saya menjadi anggota klub ketika saya lahir, sehingga tidak penting jika saya bermain atau tidak," kata Pique.