PKS Bakal Ditinggalkan Konstituen
Karena Ubah Warna Dasar Partai dan Anggap Soeharto Sebagai Guru BangsaSelasa, 25 November 2008 – 19:24 WIB
Yudi mencontohkan langkah PKS belakangan ini melalui iklan politiknya yang menempatkan Soeharto sebagai guru bangsa. Selain itu, bendera PKS yang tadinya berwarna dasar putih pun kini sudah berubah menjadi kuning.
“Dengan strategi ini mungkin saja PKS yang hanya memiliki konstituen loyal satu juta orang akan membidik masa mengambang yang jumlahnya lebih besar. Namun langkah ini tentunya akan berdampak perginya para konsituen tradisional mereka dan meninggalkan PKS,” ulasnya.
Namun demikian Yudi mengakui langkah PKS itu merupakan langkah politik yang berani. Alasannya, PKS berani meninggalkan konstituen loyalnya demi satu hal yang juga belum tentu bisa diraih.