Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PKS Mulai Bergerak

Minggu, 31 Januari 2016 – 08:01 WIB
PKS Mulai Bergerak - JPNN.COM
Massa PKS. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - BANDA ACEH - Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Aceh Besar sudah mulai melakukan penjaringan bakal calon bupati/wakil bupati jelang pilkada 2017, dengan menyelenggarakan Pemilihan Umum Internal (PUI).

Sekretaris Umum DPD PKS Aceh Besar Ruslan Efendi, menyebutkan PUI bertujuan untuk menjaring kader-kader potensial dari kalangan internal yang akan diusung sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Besar pada Pilkada 2017 nanti.

Nama-nama yang muncul nantinya akan diserahkan DPD PKS Aceh Besar ke DPW PKS Aceh untuk selanjutnya dibawa ke DPP PKS guna mendapatkan persetujuan dan penetapan calon yang akan diusung.

Menurutnya PUI sudah menjadi tradisi di internal PKS. Semua hajatan besar PKS dimulai dari rapat keluarga, sehingga siapapun nantinya yang muncul, yang bersangkutan didukung secara penuh struktur dan kader PKS. 

"Pintu rumah PKS terbuka lebar untuk membangun komunikasi dengan pihak manapun karena Aceh Besar ini tidak bisa dibangun hanya satu kelompok saja," kata Ruslan Efendi, Sabtu (30/1).

Sementara itu, beberapa nama calon yang muncul merupakan tokoh-tokoh Aceh Besar yang sudah cukup dikenal masyarakat. Di antara nama tersebut Irawan Abdullah, Ghufran Zainal Abidin, Ismunandar, Nourman Hidayat, dan Munajjin.

Humas DPD PKS Aceh Besar Faisal Ibn Sabi, menambahkan bahwa PUI ini merupakan rangkaian agenda Tim Optimalisasi Musyarakah Daerah (TOMDA) yang diamanahkan DPW PKS Aceh, guna mensukseskan Pilkada 2017 nanti. 

"Agenda ini juga dimaksud sebagai pemanasan mesin partai dan kesiapan kader PKS dalam mensukseskan pesta demokrasi di Aceh Besar," katanya.

BANDA ACEH - Dewan Pimpinan Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Aceh Besar sudah mulai melakukan penjaringan bakal calon bupati/wakil bupati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close