Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PKS Siap Menterinya Dicopot

Jumat, 07 Juni 2013 – 17:34 WIB
PKS Siap Menterinya Dicopot - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jazuli Juwaini mengatakan siap menerima konsekuensi atas sikapnya yang berseberangan dengan partai koalisi pendukung pemerintah terhadap kenaikan BBM dan Kasus Century. PKS rela jika Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mencopot kadernya yang kini duduk di kursi menteri dalam Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II.

"Cabut mencabut itu kan hak prerogatif presiden. Bukan pada kuasa PKS. Kalau dicabut menterinya oleh presiden, ya kami menerima," kata Jazuli di DPR, Jakarta, Jumat (7/6).

Saat ini, PKS mendapatkan tiga jatah kursi di kabinet. Meraka adalah Tifatul Sembiring (Menteri Komunikasi dan Informasi), Suswono (Menteri Pertanian) dan Salim Segaf Al-Jufri (Menteri Sosial).

Jazuli menerangkan perbedaan pendapat PKS dengan pemerintah hanya dalam dua hal yakni soal BBM dan Century. Ia pun menilai perbedaan itu hal yang wajar. "Koalisi bukan berarti dilarang mengemukakan perbedaan pendapat," ucapnya.

JAKARTA - Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Jazuli Juwaini mengatakan siap menerima konsekuensi atas sikapnya yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News