Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PLN Kawal Pasokan Listrik ke KPU saat Pemilu

Jumat, 28 Maret 2014 – 10:41 WIB
PLN Kawal Pasokan Listrik ke KPU saat Pemilu - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - PT PLN terus memantau dan melakukan berbagai persiapan untuk meningkatkan pelayanan listrik saat pelaksanaan pemilu legislatif 9 April 2014 nanti. PLN juga sudah menghitung beban puncak khusus wilayah Jawa-Bali saat hari pencoblosan.

Menurut General Manager PLN Distribusi Jakarta dan Tengerang, Haryanto WS, beban puncak di wilayah Jakarta dan Tangerang pada tanggal 9 April 2014 diperkirakan sekitar 4.812 MW. “Sedangkan pada sistem Jawa Bali Madura, beban puncak diperkirakan sebesar 18.586 MW," ujarnya di Jakarta, Jumat (28/3).

Di samping itu, PLN secara khusus juga melakukan pemantauan terhadap obyek vital saat pemilu berlangsung. Misalnya Istana Negara, gedung MPR/DPR, Mabes Polri, kantor polisi, kantor KPU/KPUD, kantor pemda hingga level kelurahan, kantor pusat partai, kantor media, rumah sakit, Sekretariat Negara, Bandara Soekarno-Hatta, Bandara Halim Perdana Kusuma.

Namun, ada beberapa tempat yang masuk dalam kategori pantauan khusus PLN saat Pemilu. "Untuk pantauan khusus pasokan listrik saat pemilu di Jakarta ditujukan kepada gedung MPR/DPR dan kantor KPU serta kantor-kantor peserta pemilu," pungkasnya.(chi/jpnn)

JAKARTA - PT PLN terus memantau dan melakukan berbagai persiapan untuk meningkatkan pelayanan listrik saat pelaksanaan pemilu legislatif 9 April

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close