PLN Wilayah Kaltimra Tambah Jam Operasi di 6 Lokasi Berbeda
jpnn.com - JAKARTA - PT PLN Wilayah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara meresmikan pengoperasian listrik 24 jam di enam lokasi berbeda.
Enam lokasi itu yakni PLTD Long Iram dan PLTD Muara Pahu di Kabupaten Kutai Barat, PLTD Atap, PLTD Tulin Onsoi, dan PLTD Sebuku di Kabupaten Berau.
Serta PLTD Sangkurilang di Kabupaten Kutai Timur, yang semula hanya beroperasi 12 jam, ditambahkan jam operasinya menjadi 24 jam penuh.
General Manager PLN Wilayah Kaltimra, Tohari Hadiat mengatakan momentum Hari Listrik Nasional ke-71 ini dirasa tepat untuk memberikan kado manis bagi masyarakat di lokasi-lokasi terpencil Indonesia.
“Senada dengan misi PLN, menjadikan tenaga listrik sebagai media untuk meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat, maka kami akan terus berupaya meningkatkan pelayanan kami dari waktu ke waktu," ujar Tohari.
Pada PLTD Long Iram dan PLTD Muara Pahu yang berada di bawah PLN Area Samarinda merupakan sistem isolated yang menyuplai tenaga listrik bagi warga di dua kecamatan tersebut.
Kedua PLTD sebelumnya beroperasi mulai pukul 18.00 – 06.00 WITA. Kini, dengan waktu operasi selama 24 jam, daya mampu PLTD Long Iram adalah 870 kiloWatt (kW) dan PLTD Muara Pahu sebesar 595 kW.
Sementara beban puncak pada PLTD Long Iram berkisar 500 kW dan PLTD Muara Pahu 400 kW.
Dengan begitu, kondisi kelistrikan di dua kecamatan tersebut masih memiliki cadangan daya sebesar 565 kW, yang siap didistribusikan bagi calon pelanggan baru di kawasan tersebut.
“Bertambahnya pola operasi menjadi 24 jam, mengharuskan kami handal disegala sisi. Bukan hanya pembangkitnya saja, tetapi juga pada kesiapan jaringan dan sumber daya manusia untuk memaksimalkan pelayanan bagi pelanggan," tutur Tohari.(chi/jpnn)