Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

PM Tonga Tantang Pemimpin Pasifik Turunkan Berat Badan

Rabu, 15 Agustus 2018 – 14:00 WIB
PM Tonga Tantang Pemimpin Pasifik Turunkan Berat Badan - JPNN.COM

Perdana Menteri Tonga Akilisi Pohiva menyarankan para pemimpin negara Pasifik untuk berkompetisi menurunkan berat badan selama setahun agar menjadi contoh bagi warganya. Saat ini kawasan Pasifik memiliki tingkat obesitas dan penyakit tak menular (NCD) tertinggi di dunia.

Akilisi Pohiva mengusulkan agar kompetisi ini dikaitkan dengan pertemuan tahunan Forum Kepulauan Pasifik, yang dijadwalkan berlangsung di Nauru pada September mendatang.

PM Australia Malcolm Turnbull akan menghadiri pertemuan itu bersama 17 pemimpin negara lainnya di kawasan.

"Kita seharusnya berkompetisi menurunkan berat badan; satu tahun penuh. Begitu kita bertemu tahun berikutnya, kita akan menimbang berat badan masing-masing dan melihat siapa pemenangnya," kata Pohiva kepada koran Samoa Observer.

Menurut dia, perlombaan ini bukan semata-mata siapa yang paling banyak kehilangan berat badan.

"Untuk menghilangkan berat badan, kita harus makan sedikit dan memiliki mental yang sehat," jelasnay.

"Begitu para pemimpin mengadaptasi pola pikir ini, mereka pasti mendorong warganya untuk hal yang sama," tambah PM Pohiva.

Desakan serupa sebelumnya disampaikan sejumlah pakar agar pemimpin regional bertindak serius atas masalah obesitas di kawasan ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News