PNPM Diboncengi Kepentingan Politik
Rabu, 24 Maret 2010 – 19:24 WIB
Di acara tersebut, Deputi menko kesra bidang penanggulangan kemiskinan, Sujana Royat mengatakan, memang ada indikasi pihak-pihak tertentu memanfaatkan PNPM untuk tujuan politik. "Di beberapa daerah digunakan untuk kepentingan politik. Ada kader-kader politik menjadi fasilitator PNPM," ujar Sujana, tanpa menyebut di daerah mana kasus itu terjadi.
Dikatakan Sujana, PNPM merupakan program yang tujuannya murni untuk kepentingan rakyat. "Jadi jangan diintervensi oleh kepentingan politik," tegasnya. Sebelumnya, dia mengatakan, masih ada 25 bupati yang tidak mau menyediakan dana daerah untuk program bersama (DPUPB) untuk menjalankan program ini.