PNS Nekat Keluyuran saat Jam Kerja, Foto Akan Dipajang di Media
Senin, 31 Juli 2017 – 01:03 WIB
Datu Balam menambahkan, tidak ada toleransi bagi ASN atau pegawai yang ketahuan berada di warung kopi.
Menurutnya, PNS yang terjaring layak diberi hukuman tegas agar jera. Salah satunya memajang foto PNS nakal itu di media.
Tidak hanya pegawai pemprov, tindakan serupa juga berlaku bagi pegawai di lingkungan Pemkab Bulungan.
“Bisa saja pegawai kabupaten merasa tidak ada urusan. Namun, kami punya tim dari satpol PP kabupaten. Mereka yang menindak,” jelasnya. (har/fen)