Senin, 19 Desember 2011 – 07:52 WIB
MALANG - Persema akhirnya mampu meraih poin perdananya di Indonesian Primier League (IPL). Satu poin diraih anak asuh Slave Radovski saat melakoni laga ketiganya menghadapi Persijap Jepara. Bermain di Stadion Bumi Kartini, kemarin (18/12) sore, Persema mampu menahan tuan rumah 1-1.
Raihan satu poin ini bisa menjadi pelepas dahaga setelah dalam dua laga sebelumnya Laskar Ken Arok, julukan Persema, selalu mengalami kekalahan. Ditekuk Semen Padang 6-2 dan dikalahkan Persija Jakarta 2-1. Tambahan satu poin ini juga mengangkat posisi Bima Sakti dan kawan-kawan dari juru kunci klasemen sementara IPL.
Untuk sementara Persema berada di peringkat ke-11 dari 12 kontestan IPL. "Saya sangat senang, akhirnya kami bisa membawa pulang poin ke Malang. Meskipun itu hanya satu poin, tapi itu sangat berharga," ucap Slave.
Pria asal Makedonia tersebut menjelaskan, satu poin dari Jepara menjadi pengangkat mental bagi anak asuhnya sebelum melakoni lima kali home berturut. Home pertama yang akan dilakoni Persema pada IPL musim ini adalah menjamu Bontang FC 14 Januari 2012 mendatang.
MALANG - Persema akhirnya mampu meraih poin perdananya di Indonesian Primier League (IPL). Satu poin diraih anak asuh Slave Radovski saat melakoni