Polandia Kewalahan Hadapi Islandia
jpnn.com, POZNAN - Penguasaan bola timnas Polandia mencapai 75 persen saat melawan Islandia di di Stadion Poznan, Selasa (8/6) dalam laga uji coba jelang Euro 2020.
Meski begitu, Polandia tidak bisa mengungguli Islandia dalam perolehan gol.
Pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2.
Berdasarkan data statistik ESPN, Polandia selalu menang saat berhadapan Islandia dalam dua pertandingan persahabatan sebelumnya.
Polandia pernah bertemu Islandia pada 2015 lalu dan memenangi pertandingan dengan skor 4-2.
Sepuluh tahun sebelumnya, pada 2005, Islandia juga harus kalah dari Polandia dengan skor tipis 3-2.
Pada pertandingan kali ini, Polandia harus berjuang mengejar ketertinggalan angka dari Islandia.
Pemain pengganti Polandia Karol Swiderski berhasil menyelamatkan timnya dari keterpurukan dengan menyamakan kedudukan pada menit ke-88 setelah Piotr Zielinski juga melakukan hal yang sama pada menit ke-34.
Albert Gudmundsson membuat Islandia memimpin pertandingan pada menit ke-26 dan Brynjar Bjarnason mengembalikan keunggulan tim tamu pada menit ke-47.
Laga kontra Islandia ini merupakan pertandingan uji coba terakhir Polandia sebelum penampilan perdananya di Euro 2020 saat berhadapan dengan Slovakia di St Petersburg pada 14 Juni.