Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Polda Sultra Kerahkan 57 Personel Cari Kapolres Buton

Minggu, 18 Mei 2014 – 13:42 WIB
Polda Sultra Kerahkan 57 Personel Cari Kapolres Buton - JPNN.COM
Polda Sultra Kerahkan 57 Personel Cari Kapolres Buton

jpnn.com - KENDARI - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengerahkan personelnya untuk mencari Kapolres Buton AKBP Muh Fachru Rozy bersama Ketua Pengadilan Negeri Buton Wahyu Imam Santoso dinyatakan hilang di Perairan Wakatobi, Sulawesi Tenggara, sejak Sabtu (17/5).

Kabid Humas Polda Sultra, AKBP Sunarto mengatakan ada 57 personel yang diberangkatkan untuk menyisir lokasi Perairan Wakatobi. Personel ini terdiri dari Polair, Sabhara dan Brimob.

"Pukul 11.00 Wita sudah diberangkatkan dengan kekuatan 57 personel," kata Sunarto melalui pesan singkatnya kepada JPNN.com, Minggu (18/5).

Polisi pemilik dua melati di pundaknya itu menjelaskan personel dari kepolisian ini berangkat dari Kendari dengan menggunakan kapal Ditpolair Baharakam Polri KP Puyuh 5014. " Kekuatan ini untuk membantu pencarian korban kecelakaan laut," katanya.

Wartawan KendariNews (Grup JPNN.com) Anto melaporkan dari Wakatobi, sedikitnya empat kapal pencari yang terdiri tim SAR dan Kepolisian Wakatobi yang dipimpin Kapolres Wakatobi AKBP Hotlan Damanik melakukan pencarian, sejak Minggu pukul 07.00 Wita. Selain itu dikerakan juga kapal-kapal nelayan.

Dua anggota Musyawarah Pimpinan Kabupaten (Muspika) Buton, Kapolres dan Ketua PN dikabarkan tenggelam saat memancing. Rombongan tiba sekitar pukul 22.00 WITA di lokasi pemancingan Kapota, dekat Pulau Wanci, Wakatobi. Selang 90 menit, kapalnya diterpa ombak besar hingga terbalik.

Ada delapan orang yang ikut dalam rombongan mancing. Terdiri dari 5 anggota polisi dan 3 orang sipil. Selain Kapolres dan Ketua PN, mereka adalah Kabag Ops Kompol Jamaluddin, Kepala SPK Ipda Hasani, Brigadir Suroto, Briptu Hengki dan dua ABK yakni La Arisi dan Muliadi.

Namun dari delapan anggota rombongan, baru Hengki yang dinyatakan selamat. Ajudan Kapolres Buton itu ditolong oleh nelayang setempat. Dialah yang kemudian menceritakan kejadian tersebut. (awa/jpnn)

KENDARI - Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Tenggara (Sultra) mengerahkan personelnya untuk mencari Kapolres Buton AKBP Muh Fachru Rozy bersama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News