Polisi Amankan 4 Orang Terkait Ledakan di Gedongair Lampung
Polisi langsung menutup Jl. Bung Tomo untuk sementara. Garis polisi juga langsung dipasang.Tim gegana meninggalkan TKP sekitar pukul 16.00 WIB dengan membawa sejumlah barang. Polisi juga membuat tenda pos jaga sambil menunggu petugas Labfor dari Palembang, Sumatera Selatan.
Ahmad Maulana (19), salah satu anak Mustafa menyatakan, saat ledakan terjadi dia tengah berada di kawasan Telukbetung. “Saya mendapat telpon bahwa terjadi ledakan di rumah Umi saya, saya langsung pulang,” katanya di RSUDAM kemarin.
Dia mengaku masih belum tahu penyebab ledakan di kediaman orangtuanya.
Hal senada juga diungkap Alwan, putera Aulia Suryani yang lain. Dia mengaku tengah berada di dalam kamar saat ledakan terjadi. Dia menduga, ledakan dipicu gas. Sebab, saat itu sang ibu tengah menyiapkan makan untuk adiknya yang masih kecil. “Kejadiannya begitu cepat. Saya juga nggak tahu posisi ruang sekat-sekat. Dan juga saya gak bisa jalan,” terangnya.(rma/nca/pip/c1/wdi)