Politisi Hanura: Kantor Transisi tak Terkait Penyusunan Kabinet
jpnn.com - JAKARTA - Politisi Partai Hanura Saleh Husein mengomentari penunjukan Rini Soewandi sebagai Kepala Staf Rumah Transisi.
Selaku partai pendukung pasangan nomor urut 2 ini, maka pihaknya pun tidak masalah bila tim transisi itu dipimpin orang non parpol.
"Ya saya kira tidak ada masalah (bukan orang partai) dan harus kita hormati serta apresiasi penunjukan Ibu Rini tersebut," kata Ketua DPP Hanura, Saleh Husein lewat pesan singkat.
Saleh menuturkan, bahwa kantor adalah tim yang bersifat teknis terkait dengan pembahasan APBN untuk memperrcepat pelaksanaan visi misi. Oleh sebab itu, Saleh tidak melihat ada korelasi antara tim transisi dan penyusunan kabinet.
"Tim transisi itu sama seperti tim ahli dan tidak terkait dengan pembahasan kabinet," pungkasnya.
Sebelumnya, dalam meresmikan Kantor Transisi, Jokowi menyatakan ada beberapa hal yang bakal menjadi pekerjaan di kantor tersebut.
Kantor ini sendiri digawangi mantan Menperindag era Presiden Megawati, Rini Mariani Soemarno. Selain itu ada pula 4 deputi yaitu Anies Baswedan, Andi Widjajanto, Hasto Kristianto, dan Akbar Faizal. (dms/dli)